Apa Perbedaan Antara Tari Tradisional Dan Tari Kreasi Baru

Pengetahuan89 Dilihat

Selamat datang di Uspace.id, blog untuk berdiskusi seputar pembahasan soal pelajaran dari SD, SLTP, SMU Sampai Perguruan Tinggi. Kali ini kami akan bahas sebuah pertanyaan yang banyak di tanyakan di Soal Ujian Sekolah, Pertanyaannya adalah : Apa Perbedaan Antara Tari Tradisional Dan Tari Kreasi Baru

Apa Perbedaan Antara Tari Tradisional Dan Tari Kreasi Baru

Apa Perbedaan Antara Tari Tradisional Dan Tari Kreasi Baru

Jawaban :

Tari tradisional adalah jenis tarian yang merupakan bagian dari kebudayaan suatu daerah tertentu. Tari tradisional di wariskan secara turun-temurun dalam kebudayaan tersebut. Sementara itu, tari kreasi baru adalah jenis tarian yang di kembangkan berdasarkan tari tradisional. Pengembangan tersebut di lakukan sesuai dengan perkembangan zaman, namun tetap mengandung nilai-nilai budaya di dalamnya.

Pembahasan : Perbedaan Tari Tradisional dan Tari Kreasi Baru

Tari tradisional dan tari kreasi baru mengandung beberapa perbedaan. Perbedaannya terletak pada hal-hal berikut:

  • Asal tarian.

Tari tradisional merupakan warisan budaya turun-temurun, sedangkan tari kreasi baru merupakan pengembangan dari tari tradisional (jadi jauh lebih baru).

  • Sifat

Tari tradisional memiliki ciri kedaerahan, sedangkan tari kreasi baru memiliki ciri modern.

  • Iringan

Tarian tradisional di iringi oleh musik tradisional, sedangkan tarian kreasi baru biasanya di iringi oleh perpaduan alat musik tradisional dan modern.

Tarian kreasi umumnya di gubah atau di buat karena pengaruh dari luar daerah. Pengaruh tersebut di kembangkan oleh kreativitas penciptanya, sehingga menghasilkan suatu tarian baru yang memiliki keunikan tersendiri. Tarian kreasi baru biasanya memiliki gerakan yang tidak terikat pada pola dan aturan gerak tertentu.

Berdasarkan jenisnya, tari kreasi dapat di kelompokkan menjadi dua kelompok, yaitu tari kreasi tradisional (masih mengandung esensi tari tradisional) dan tari kreasi baru tanpa corak tradisional (kontemporer).

Detail jawaban

Kelas: 7

Mapel: Seni Budaya

Bab: 6

Inilah Pembahasan yang sudah kami rangkum oleh Tim Uspace dari berbagai sumber belajar. Semoga pembahasan ini bermanfaat, jangan lupa jika mempunyai jawaban lain kalian bisa menghubungi admin. Terimakasih

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *